Kampanye Calon Presiden OSIS 2008

Kampanye Calon Presiden OSIS 2008
Para Kandidat Presiden OSIS Masa Jihad 2008 asik berdiskusi menyatukan visi dan persepsi membangun OSIS kedepan sekaligus bersaing merangkul suara sebanyak-banyaknya. Acara berlangsung akhir Desember 2007.

Media Jurnalis Sekolah Q SMART

Media Jurnalis Sekolah Q SMART
Para Jurnalis Pelajar "Q SMART" SMA Al Muttaqin sedang berbincang hangat dengan Rektor Universitas Indonesia, Prof. DR. Gumilar Rusliwa Somantri.

Kamis, 31 Januari 2008


10 Pesan Rektor Universitas Indonesia Buat Pelajar SMA

Tak seperti biasa, saat mewawancarai orang No. 1 di Universitas Indonesia, para jurnalis Media Jurnalistik Pelajar Q SMART SMA Al Muttaqin, cukup grogi juga. Padahal kami pernah melakukan wawancara dengan banyak pejabat di Tasikmalaya hingga menteri. Maklum, mungkin dalam benak kami, karena dalam bayangan kami, para jurnalis Q SMART ingin kuliah di UI. Ya jadi grogi dikit dech !!!.

Untunglah, keakraban Pak Rektor termuda UI ini, membuat kami menjadi cair. "O... dari SMA Al Muttaqin...
gimana adik-adik kabarnya ? kata Pak Rektor yang asli kelahiran Tasikmalaya ini menyapa akrab.

Cukup banyak yang kami tanyakan pada Pak Gumilar saat itu. Pak Gumilar yang didampingi istri tercintanya begitu hangat dan akrab menjawab pertanyaan kami dengan diselilingi bahasa sunda yang masih terasa halus. Malah kami generasi muda yang bingung dengan istilah bahasa Sunda disampaikan Pak Gumliar.

"Pokona mah, janten siswa teh ulah "kulit bawangen?", cetus pak Gumilar saat ditanya resep sukses beliau ketika studi.

Sedikitnya ada 10 pesan Rektor UI yang disampaikan buat kesuksesan qta-qta para pelajar SMA.
1. Harus berani bertransformasi terhadap perkembangan jaman.
2. Mengasah diri dengan aktif menulis.
3. Harus kerja keras.
4. Berani hidup prihatin, tidak manja.
5. Rajin belajar.
6. Ulet dan mempunyai visi kedepan.
7. Harus banyak membaca.
8. Berani bermmpi dan berusaha mewujudkannya.
9. Selalu berfikir panjang, luas, dan mendalam.
10. Figthing Spirit.

Nah itu 10 pesan Pak Rektor yang masih muda usia ini. Beliau termasuk orang hebat dalam karir akademiknya. Menyelesaikan doktor (S3) langsung setelah lulus S1.

Pokoknya banyak resep dari pak Gumilar. Tunggu aja ya reportase lengkapnya. Awak Q SMART lagi ngebuat laporan khususnya. Insya Allah laporan lengkapnya, selain ditulis di blog OSIS AMQ, juga bakal di muat di majalah Q SMART dan juga media masa lokal Kota Tasikmalaya. .... OK !!!





Tidak ada komentar:

Angkatan V

Angkatan V
Melangkah terus bersama SMA Al Muttaqin. Mengukir Jati Diri Generasi Muda Prestatif.